Viral Lagi! Laki-Laki Asal Probolinggo Ini Bernama Hari Idul Fitri


Bekasi Urban City - Ada seorang warga Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur yang memiliki nama unik. Laki-laki 41 tahun tersebut bernama Hari Idul Fitri. 

Sontak, dia merasa haru setiap kali hari raya umat Islam itu tiba. Pasalnya, namanya akan disebut dan dirayakan warga Muslim di seluruh penjuru dunia.

Hari Idul Fitri tepatnya tinggal di Dusun Karang Asem, Desa Sukkorejo, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. 

Idul Fitri dalam kesehariannya berprofesi sebagai tenaga honorer di Dinas Pendidikan (Dispendik) Pemkab Probolinggo. 

Dengan nama uniknya, Hari Idul Fitri merasa bahagia dan senang. Bahkan, saat lebaran tiba, ia kerap menangis, karena selain menyandang nama hari besar umat Islam, namanya juga menjadi hari gembira yang ditunggu umat Muslim seluruh dunia.

Setiap hari raya, itu menjadi momen berharga bagi Hari Idul Fitri. Bukan hanya karena itu merupakan hari kemenangan bagi orang Islam, tetapi juga hari kelahirannya. Ya, Hari Idul Fitri memang dilahirkan menjelang Hari Raya Idulfitri dini hari. Sehingga, sang ayah menamainya Hari Idul Fitri. 

Dalam kartu tanda penduduk atau KTP miliknya, tercatat nama Hari Idul Fitri sebagai namanya yang lahir 12 Juni 1981. Saat ini, Hari Idul Fitri sudah berkeluarga dengan Yuli Astutik dan dikaruniai  tiga anak.

Saking uniknya nama Hari, orang-orang yang beru ia kenal atau temui sering tidak percaya dengan Hari Idul Fitri. 

Di Dispendik, Hari bekerja sebagai sopir. Selain itu, ia juga memiliki usaha sampingan berjualan kendaraan dan lain-lainnya.