Kapolres Metro Bekasi Apresiasi Pengabdian Tiga Personel dalam Wisuda Purna Bakti
Kabupaten Bekasi – Aula Gedung Promoter Polres Metro Bekasi
dipenuhi suasana haru dan kebanggaan saat digelar Wisuda Purna Bakti bagi tiga
personel yang resmi menuntaskan masa pengabdiannya. Acara dipimpin langsung
oleh Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H., didampingi pejabat
utama dan Kapolsek jajaran yang digelar di Gedung Promoter Polres Metro Bekasi.
Selasa, (30/09/2025).
Adapun ketiga personel yang dilepas dengan penuh kehormatan
adalah AKBP Jasalmon Sihombing, S.H., M.H. (Kasat Samapta Polrestro Bekasi),
Aiptu Sutrisno (anggota Polsek Sukatani), dan Penata Suwarti (PNS Polsek Tambun
Selatan).
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan penghargaan
setinggi-tingginya atas loyalitas, dedikasi, dan pengorbanan yang telah
ditorehkan para purnawirawan selama bertugas.
“Atas nama pimpinan dan seluruh keluarga besar Polres Metro
Bekasi, saya menyampaikan rasa hormat yang tulus kepada para personel yang hari
ini memasuki masa purna bakti. Pengabdian, loyalitas, dan dedikasi yang telah
diberikan adalah amal kebajikan yang akan selalu menjadi teladan bagi kami
semua. Semoga masa purna bakti ini membawa kebahagiaan, kesehatan, dan
kesempatan untuk lebih dekat bersama keluarga tercinta,” tutur Kombes Pol
Mustofa.
Prosesi wisuda purna bakti ini tidak hanya menjadi momen
perpisahan, melainkan simbol penghargaan institusi kepada insan Bhayangkara
yang telah menuntaskan tugas dengan penuh tanggung jawab. Cinderamata dan
ucapan terima kasih diserahkan sebagai wujud apresiasi sekaligus kenangan yang
akan dikenang sepanjang masa.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama, meninggalkan pesan
mendalam bahwa pengabdian seorang anggota Polri tidak pernah benar-benar usai,
melainkan terus hidup dalam setiap jejak karya dan kebaikan yang telah
diberikan.
#PolresMetroBekasi #PurnaBaktiPolisi #PengabdianTanpaBatas
#KapolresBekasi #PolriHumanis #PolriPresisi
0 Komentar